twitter
rss



 
“Selayang Pandang”
MADRASAH DINIYAH SHIROTHUL FUQOHA’ II

A.     MUQODDIMAH

Adanya pola – pola kebijakan peningkatan mutu pendidikan di Indonesia telah membawa angin segar bagi pembangunan pendidikan. Secara umum peningkatan mutu pendidikan diarahkan pada :
1.       Pengembangan sumber daya manusia.
2.       Peningkatan mutu proses pembelajaran.
Karena itu suatu lembaga pendidikan dalam menyediakan tenaga pendidikan dan lulusan harus mendapat perhatian serius. Hal tersebut, tentu saja memerlukan SDM yang cukup besar dan jangka waktu yang panjang, serta progam yang berkelanjutan.

Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II merupakan lembaga pendidikan non formal yang bernuansa islami bertekad merespon fenomena tersebut. Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II didirikan pada tanggal 02 agustus 1995 dalam naungan dan koordinasi Pondok Pesantren Shirothul Fuqoha’ II. Keberadaannya telah diakui sebagai lembaga pendidikan yang menekankan perjuangannya dalam konteks “Tafaqqohu Fiddin” pencetak kader muda yang berilmu dan beramal nyata.

Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II memiliki ciri – ciri yaitu :
1.       Memiliki kurikulum ( program dan daftar pelajaran )
2.       Berkelas atau berjenjang
3.       Memilik administrasi seperti daftar hadir, buku raport, buku induk, jurnal, kalender pendidikan dan lain – lain.
4.       Melaksanakan sistem klasikal(bersama-sama) dan individu
5.       Ustadz dan Ustadzah bertanggung jawab terhadap kemajuan santri.

Dalam perkembangannya Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II telah menunjukan kemajuan dalam segala hal walaupun jauh dari kesempurnaan. Namun demikian tetap mempunyai peran yang besar dalam melaksanakan dan mengembangkan pendidikan untuk menjembatani kebutuhan ruhaniyah bagi masyarakat.

VISI, MISI DAN TUJUAN

1.       VISI
Imtaq, Istiqomah, Aktif dan Harmonis.”
2.       MISI
a.       Membetuk insan muslim yang berilmu, beramal dan berakhlaqul karimah.
b.       Menumbuhkan semangat belajar pada santri serta mendorong untuk mengkaji berbagai disiplin ilmu.
c.       Melaksanakan pendidikan yang berorientasi sebagaia bekal kehidupan dunia dan akhirat.
3.       TUJUAN
a.       Mengembangkan iklim belajar yang kondusif, berakar pada Alquran, Hadits, Ijma’, dan Qiyas.
b.       Mencetak tamatan yang berilmu dan beramal nyata.
c.       Mewujudkan pelayanan dalam upaya memaksimalkan pemberdayaan sumber daya manusia.

B.     KEDUDUKAN, TUGAS POKOK, DAN FUNGSI

-          MADIN Shirothul Fuqoha’ II adalah lembaga pendidikan non formal keagamaan yang diselenggarakan PPS Shirothul Fuqoha’ II yang dipimpin oleh kepala madrasah yang berada di bawah dan bertanggung jawab lansung kepada pengasuh pondok pesantren.
-          Tugas pokok MADIN Shirothul Fuqoha’ II adalah menyelenggarakan proses pendidikan agama islam dalam sejumlah disiplin ilmu keagamaan.
-          Fungsi MADIN Shirothul Fuqoha’ II adalah :
a.       Melaksanakan dan mengembangkan proses pembelajaran agama islam
b.       Melaksanakan pembinaan pengurus, kepala MADIN, ustadz / ustadzah dan santri, dan
c.       Melaksanakan kegiatan administrasi


C.     STRATEGI PENGEMBANGAN

1.       Jenis Pendidikan
Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II menyelenggarakan pendidikan untuk tingkat Ula ( setingkat SD/MI ) sedangkan untuk tingkat Wustho ( setingkat SMP/MTs ) dan tingkat Ula ( setingkat SMA/MA ) masih dalam rencana.
2.       Tahun Pelajaran
Tahun pelajaran menggunakan kalender Hijriyah yang dimulai dari bulan Dzulqo’dah dan berakhir pada bulan Sya’ban. Pada prinsipnya dibagi dalam dua semester, semester awal berlangsung pada bulan dzulqo’dah, dzulhijjah, muharrom, shofar dan rabi’ul awal. Sedangkan semester kedua pada bulan rabi’ul akhir, jumadil awal, jumadil akhir, rojab dan sya’ban.
3.       Sistem dan Metode
Sistem dan Metode dilaksanakan dengan sistem kelas. penyelenggaraan pendidikan dilakasanakan melalui membaca, menulis, sima’, muhafadhoh / hafalan dan lain-lain. Bahasa yang digunakan sebagai bahasa pengantar adalah bahasa jawa, bahasa Indonesia, bahasa Arab, dan bahasa Asing jika diperlukan.
4.       Kurikulum
Kurikulum Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II terdiri atas :
a.       Al-Quran               g. Fiqih dan praktek ibadah                              
b.       Hadits                    h. Tarikh
c.       Nahwu                  i. Bahasa Arab
d.       Shorof                   j. Pego
e.       Tauhid                   k. Tahajji
f.         Akhlaq                  l. Doa-doa
5.       Penerimaan Santri Baru
Penerimaan santri baru secara umum dilaksanakan pada awal tahun pelajaran yaitu pada bulan Dzulqo’dah. Namun dapat pula dilaksanakan pada bulan – bulan yang lain, santri yang masuk harus melalui ujian penerimaan santri baru untuk menetukan kelas yang akan diikuti.
6.       Ujian
Dalam satu tahun pelajaran ujian dilaksanakan dua kali yaitu ujian semester I dan ujian semester II, selain itu juga ada ujiam akhir untuk menentukan kelulusan santri.
7.       Wisuda
Acara wisuda dilaksanakan pada saat Haflah Akhirussanah dan Imtihan PPS Shirothul Fuqoha’ II sekitar bulan sya’ban.

D.     PENDAFTARAN SANTRI BARU

1.       Syarat – Syarat
a.       Mengisi formulir pendaftaran.
b.       Menyatakan kesanggupan menjadi dan mematuhi tata tertib yang telah ditetapkan MADIN.
c.       Menyerahkan pas photo 3x4 sebanyak 3 lembar dengan ketentuan berkopyah ( bagi putra ) dan berjilbab ( bagi putri).
2.       Waktu dan Tempat
Pendaftaran akan dilayani setiap hari kecuali hari jum’at jam 2 siang s/d 5 sore.
Tempat : Kantor MADIN telp. ( 0341 ) 4444110
Contact Person :
            Ust. Arifin                     : 085755756666
            Ust. Imam Rofiq           : 085855959596

F.   PROGRAM EKSTRA KURIKULER

Untuk menunjang kegiatan belajar mengajar ( KBM ) dan mengembangkan bakat dan kreativitas santri maka diselenggarakan beberapa kegiatan ekstra kurikuler antara lain :
1    Diba’
2.   Terbang Al – Banjari

G. PENUTUP

Demikinlah sekelumit gambaran Madrasah Diniyah Shirothul Fuqoha’ II, semoga dari waktu kewaktu terus berkembang sejalan dengan tuntutan masyarakat akan kebutuhan ruhaniyah sebagai bekal didunia dan akhirat. Amin ya Robbal Alamin.

0 komentar:

Posting Komentar